Posted by : Unknown Wednesday, April 11, 2012



PEKANBARU - Badan Meteorologi dan Geofisika (BMKG) baru saja memberitahukan bahwa gempa mengguncang Aceh pada Rabu (11/4/2012) pukul 15.38 WIB dan berpotensi tsunami. 

Eko Yulianto, pakar geoteknologi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), mengatakan bahwa berdasarkan pantauan terakhir magnitud gempa adalah 8,7. 

Pusat gempa ada pada di 2.31 Lintang Utara (LU), 92,67 Bujur Timur (BT) atau sekitar 146 Barat Daya Simeulue Aceh dengan kedalaman 10 sekitar kilometer.

"Pusat gempa berjarak sekitar 500 km dari Sumatera. Lokasinya di luar zona pertemuan lempeng atau subduksi," kata Eko saat dihubungi Kompas.com, Rabu hari ini. 

Sementara, pakar kegempaan dari Institut Teknologi Bandung (ITB), Irwan Meilano, menuturkan bahwa pusat gempa berada di sisi barat zona subduksi, artinya menjauhi lokasi daratan Sumatera.

Dengan jarak episentrum 500 km, kalau memang terjadi tsunami, maka tsunami akan tiba dalam waktu kurang dari 1 jam. Selang waktu dari gempa hingga terbitnya berita ini sudah lebih dari 1 jam. Hingga kini, kondisi di Aceh belum diketahui. 

Eko menghimbau masyarakat Aceh untuk tetap waspada dan segera melakukan evakuasi dengan pergi ke tempat yang lebih tinggi. Belum diketahui besarnya tsunami yang mungkin terjadi.




REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memerintahkan tim terkait untuk segera turun ke Aceh pasca gempa bumi yang terjadi, Rabu sore (11/4). 

"Saya sudah perintahkan BNPB dan tim untuk terbang ke Aceh untuk memastikan situasi dan kondisi di sana terkendali," katanya di sela-sela sambutan menyambut PM Inggris di Istana Merdeka.

Ia mengatakan telah melakukan komunikasi dengan pemerintah setempat termasuk panglima militer di sana. Ia tak menyangkal jika sempat ada kepanikan masyarakat ketika gempa bumi terjadi.

"Kita telah melakukan komunikasi, situasinya sejauh ini terkendali meski ada sedikit kepanikan. Tapi, masyarakat telah menuju tempat yang aman dan tetap dikelola dengan baik," katanya.

Pengelolaan juga terjadi di wilayah sekitar pesisir pantai. Dari laporan sementara yang diterimanya, tidak ada ancaman tsunami meskipun masyarakat tetap terjaga.

Ia menjelaskan gempa di Aceh terjadi di barat daya Aceh dengan kekuatan 8,5 SR (sebelumnya disebutkan 8,9 SR). Gempa tersebut terjadi dikedalaman 10 km dengan jarak 520 km sebelah barat daya Aceh.

Leave a Reply

Mari berbagi ilmu di blog ini , jika ada yang tidak jelas silahkan komentar ya ^_^

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Hello! Comments Pictures

Popular Post

GoenW4R3 2013. Powered by Blogger.

Welcome To My Blog ^_^

Followers

Like

Follow Me

Time

Ceebydith HLR Lookup

- Copyright © GoenW4r3 -Metropolitan- Powered by Blogger - Designed by Guntur Krispratama -