Posted by : Unknown Saturday, May 11, 2013


Goenw4r3.com Setelah lama berkiprah di dunia internasional, OPPO yang merupakan high-end & professional brand akhirnya hadir di Indonesia. Ditandai dengan peluncuran smartphone unggulannya, OPPO Find 5 yang resmi diperkenalkan ke publik di Hotel Kempinski – Jakarta pada Rabu (17/4).

“Pasar smartphone di Indonesia merupakan pasar yang sangat beragam dan dinamis, sehingga kami merasa tertantang untuk bisa sukses juga di sini. Kami harap masyarakat Indonesia akan menikmati produk-produk yang kami hadirkan,” kata Jet Lee selaku CEO OPPO Indonesia.

Dalam konferensi pers ini turut hadir dua bintang kenamaan Indonesia, Nicholas Saputra dan Sandra Dewi. “Aku sangat suka foto-foto. Kecanggihan kamera OPPO Find 5 paling pas dengan hobiku,” kata Sandra. Demikian pula Nicholas yang dikenal memiliki hobi traveling dan foto-foto. “Kamera ponsel paling praktis untuk traveling, apalagi dengan kualitas sekelas OPPO Find 5,” ujar Nicholas.

OPPO Find 5 merupakan smartphone dengan full HD display pertama di dunia. Dengan layar full HD (1920 x 1080) yang memiliki kerapatan piksel 441 ppi, visual yang ditampilkan begitu tajam dan detil sebening kristal. Layar seluas 5 inci tersebut dilengkapi teknologi OGS (One-Glass Solution) yang memungkinkan respon anti lambat saat disentuh.

OPPO Find 5 siap bersaing dengan keunikan yang dimilikinya. Kamera 13 megapiksel dengan sensor CMOS berlapis memberikan sensasi kecepatan yang luar biasa saat ingin mengabadikan semua momen. Sementara fitur HDR akan membuat foto Anda lebih bagus meski diambil dalam kondisi backlight.

Fitur perekam video 120 frame per detik memungkinkan Anda menghasilkan video yang artistik dalam kecepatan tinggi. Kamera di OPPO Find 5 juga memiliki fitur continuous shot hingga 100 frame. Jadi tidak ada momen yang akan terlewatkan.

Kekuatan performa OPPO Find 5 didukung oleh prosesor quad core Qualcomm Snapdragon S4 Pro 1.5 GHz, RAM sebesar 2 GB dan OS Android 4.1 Jelly Bean. Untuk urusan suara, OPPO Find 5 bekerjasama dengan Dirac HD Sound & Dolby Sound yang biasa ditemui pada sistem home cinema.

Selama ini produk OPPO dikenal dengan komponen kualitasnya yang tinggi, sebagai hasil dari kerjasama erat bersama mitra-mitranya. Keunikan OPPO adalah mulai dari desain, pengembangan, produksi hingga penjualan, seluruhnya ditangani oleh OPPO sendiri.

Demikian pula dengan OPPO Indonesia yang memegang kendali penuh atas keseluruhan rantai suplai produk sejak produk tersebut keluar dari pabrik hingga sampai di tangan pengguna. Dengan demikian, OPPO dapat menjamin bahwa hanya produk berkualitas terbaiklah yang dinikmati konsumen.


Selain OPPO Find 5, dalam waktu dekat OPPO juga akan memboyong dua produk unggulannya yakni OPPO Find Piano dan OPPO Find Way. Gerai penjualan OPPO Indonesia dapat ditemui di Roxy Mas (termasuk service center), Cempaka Mas, Ambasador dan Pusat Grosir Cililitan (PGC).

OPPO Find 5, smartphone unggulan dengan spesifikasi gahar dapat Anda peroleh dengan harga Rp 5.499.000! Ingin merasakan sendiri kecanggihan OPPO Find 5? Kunjungi OPPO Experience Zone yang akan dibuka akhir April ini di ITC Roxy Mas.

selain di Jakarta OPPO juga dapat ditemui di Medan, Palembang, Makassar, Bandung, Surabaya, dan Semarang.

Informasi lebih lanjut mengenai OPPO, silakan klik www.oppomobile.co.id.


Full Specifications of Oppo Find 5
GENERALNetworkGSM 850 / 900 / 1800 / 1900, 3G HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
LAYARTipeIPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran1080 x 1920 pixels, 5.0 inches (~441 ppi pixel density) Multitouch, Corning Gorilla Glass 2
DIMENSIUkuran/Berat141.8 x 68.8 x 8.9 mm / 165 g
AUDIOFiturVibration, MP3, WAV ringtones
Jack3,5 mm Jack Audio
SpeakerphoneYa, Dolby Mobile sound enhancement
MEMORYInternal16 GB, 2 GB RAM
EksternalTidak
DATA3GHSDPA 21 Mbps, HSUPA 5.76 Mbps
EDGEYa
GPRSYa
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, Wi-Fi hotspot
Bluetoothv4.0 with A2DP
InfraredTidak
USB/PortmicroUSB v2.0
KAMERAPrimer13 MP, 4128x3096 pixels, autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR
SekunderYa, 1.9 MP
Video RecordYa, 1080p@30fps, HDR
BATERAITipeStandard battery, Li-Ion 2500 mAh
Standby-
Talk Time-
FITUROSAndroid OS v4.1.1 (Jelly Bean)
CPUQualcomm APQ8064 Snapdragon Quad-core 1.5 GHz Krait Adreno 320, Sensors: Accelerometer, gyro, proximity, compass
BrowserHTML5
GPSYa, with A-GPS
MessagingSMS (threaded view), MMS, Email, IM, Push Email
Javavia Java MIDP emulator, Fitur tambahan: - SNS integration - Active noise cancellation with dedicated mic - Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Calendar, Google Talk - Organizer - Document viewer - Photo viewer/editor - Voice memo/dial/commands - Predictive text input
FITUR LAINMultiple SIMTidak
Video PlayerMP4/H.263/H.264/WMV player
MP3 PlayerMP3/eAAC+/WMA/WAV player
Audio RecordYa
TVTidak


Harga Baru: Rp 5.499.000,00

Leave a Reply

Mari berbagi ilmu di blog ini , jika ada yang tidak jelas silahkan komentar ya ^_^

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Hello! Comments Pictures

Popular Post

GoenW4R3 2013. Powered by Blogger.

Welcome To My Blog ^_^

Followers

Like

Follow Me

Time

Ceebydith HLR Lookup

- Copyright © GoenW4r3 -Metropolitan- Powered by Blogger - Designed by Guntur Krispratama -